Sidang keliling PA Banyuwangi di Kec Kalipuro
PA Bwi News 01.10.2021
Pada hari Jumat, 01 Oktober 2021 PA Banyuwangi melaksanakan kegiatan sidang keliling di Kantor Kecamatan Kalipuro.
Sidang keliling ini bertujuan memberikan fasilitas pelayanan secara lebih dekat dan mudah kepada para pencari keadilan. Beberapa fasilitas pelayanan dibuka selama sidang keliling, seperti pendaftaran perkara, pelayanan dispendukcapil, sidang perkara gugatan dan permohonan, serta pengambilan produk pengadilan.
Kegiatan berlangsung dengan lancar dan banyak masyarakat yang antusias dengan adanya pelayanan ini.