Puji Syukur kehadirat Allah SWT, tepat pukul 10:00 WIB Senin 17 Juni 2019 (13 Syawal 1440H) Dalam suasana penuh khidmat bertempat di Aula Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Surabaya, Ketua PTA Surabaya Drs. H. Bahrussam Yunus, SH., MH. melaksanakan Upacara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Ketua Pengadilan Agama di Lingkungan Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Surabaya.
Berdasarkan Surat Ketua Mahkamah Agung RI nomor 74/KMA/SK/IV/2019 tanggal 25 April 2019 tentang Mutasi/Promosi Ketua, Wakil Ketua dan Hakim di Lingkungan Peradilan Satuan Kerja di wilayah Pengadilan Tinggi Agama Surabaya, Ada 8 Pejabat yang dilantik salah satu nya adalah beliau Dr. H. Akhmad Bisri Mustaqim, MH. (IV/d) dari Wakil Ketua Pengadilan Agama Lamongan kelas I.A menjadi Ketua Pengadilan Agama Banyuwangi kelas I.A
Kemudian dilanjutkan dengan pembinaan dari Ketua PTA Surabaya Drs. H. Bahrussam Yunus, SH., MH. beliau menyampaikan ucapan selamat kepada para pejabat yang telah dilantik dan mengingatkan untuk menjaga citra dan kredibiltas Mahkamah Agung RI sesuai dengan Kode Etik dan Pedoman Perilaku Hakim serta Peraturan Mamhkamah Agung RI nomor 7, 8, 9 tahun 2016 dan Maklumat Ketua Mahkamah Agung RI nomor 1/MAKLUMAT/KMA/IX/2017.
Dalam pemaparannya beliau juga menyampaikan tentang gaya Kepemimpinan Demokrasi, yaitu mempengaruhi orang lain agar mau bekerjasama untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan dengan cara berbagai kegiatan yang akan dilakukan ditentukan bersama antara pimpinan dan bawahan. Peran pimpinan sebagai koordinator, pengatur, pengontrol dan pengawas, tidak menghalangi bawahan untuk berpendapat.