Kinerja pelaksanaan anggaran yang baik merupakan wujud komitmen pemerintah dalam mengelola keuangan negara secara transparan, akuntabel, efeketif dan efisien untuk mencapai pembangunan nasional. Pengelolaan anggaran yang berkualitas penting untuk menjaga kesehatan fiskal negara dan memastikan program-program pemerintah mencapai tujuannya. Pengadilan Agama Banyuwangi terus berkomitmen untuk kembali meraih prestasi pada Triwulan II Tahun 2024 ini.
Usaha tersebut dibuktikan dengan berhasilnya Pengadilan Agama Banyuwangi sebagai peringkat Terbaik 1 Nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran K/L Lingkup KPPN Banyuwangi Periode Triwulan II Tahun 2024 Kategori Pagu Kecil dan peringkat Terbaik 2 Nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran K/L Lingkup KPPN Banyuwangi Periode Triwulan I Tahun 2024 Kategori Pagu Sedang. Prestasi ini mengulang keberhasilan Pengadilan Agama Banyuwangi pada Triwulan Akhir Tahun 2023. Pengadilan Agama Banyuwangi berhasil memperoleh nilai 100 dalam capaian IKPA Kategori Pagu Kecil (kurang dari 10 Miliar Rupiah) dan nilai 99,99 dalam capaian IKPA Kategori Pagu Sedang (10 sampai dengan 20 Miliar Rupiah).
Penilaian IKPA Periode Maret 2024 melalui Aplikasi OMSPAN ini dilakukan berdasarkan 3 (tiga) aspek pengukuran dan 8 (delapan) indikator kinerja, diantaranya Aspek kualitas perencanaan anggaran yang terdiri dari Revisi DIPA dan Deviasi Halaman III DIPA. Aspek selanjutnya adalah aspek kualitas pelaksanaan anggaran yang terdiri dari Penyerapan Anggaran, Belanja Kontraktual, Penyelesaian Tagihan, Pengelolaan UP dan Dispensasi SPM. Aspek yang terakhir adalah aspek kualitas hasil pelaksanaan anggaran, yaitu Capaian Output. Penilaian IKPA ini dilakukan secara otomatis melalui Aplikasi OMSPAN pada Modul Monev Pelaksanaan Anggaran.
Keberhasilan Pengadilan Agama Banyuwangi menunjukkan bahwa pengelolaan anggaran yang berkualitas dapat dicapai dengan komitmen, kerja keras serta kolaborasi tim untuk meraih keberhasilan bersama. Penghargaan yang diterima oleh Pengadilan Agama Banyuwangi tentunya mendapat respon positif dari Bapak Ketua Pengadilan Agama Banyuwangi, H. Husnul Muhyidin, S.Ag. Beliau menyampaikan diharapkan kedepannya Pengadilan Agama Banyuwangi mampu terus konsisten mempertahankan kinerja baik yang telah dilakukan dan terus meningkatkan kinerja pelaksanaan anggaran.
#PABanyuwangi
#PABanyuwangiWBK
#PABanyuwangiMenujuWBBM
#ZonaIntegritas
#ASNBerAKHLAK
#banggamelayanibangsa